BUNGO || Bratapos.com – Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke VII Tingkat Kecamatan Muko Muko Bathin VII Tahun 2023 akan segera dibuka oleh bupati Bungo H Mashuri SP ME.
Menjelang dibukanya secara resmi oleh Bupati Bungo, dusun tebat selaku tuan rumah telah mempersiapkan semua nya agar acara MTQ tingkat kecamatan Muko Muko Bathin VII ke VIII dapat berlangsung lancar dan aman dan di awali dengan parade para Kafilah dari setiap Dusun.
Penampilan barisan para kafilah dari 9 dusun langsung disambut para datuk Rio dan camat kecamatan Muko Muko Bathin VII di halaman lapangan sepak bola dusun tebat.
Ada 9 dusun dalam kecamatan Bathin VII yang mengikuti MTQ kali ini diantara nya dusun Suka jaya, dusun Mangun jayo, dusun tanjung agung, dusun tebat, dusun datar, dusun Bedaro, dusun pekan Jum’at, dusun, dusun tebing tinggi dan dusun baru pusat jalo.
Abdul Kadir S.Pd selaku Rio Dusun tebat dan juga selaku tuan rumah penyelenggaraan MTQ KE VIII Tingkat Kecamatan Muko Muko Bathin VII tahun 2023, berharap acara MTQ ini dapat berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan. Dan insha Allah nanti malam selepas Isya akan langsung dibuka oleh Bupati Bungo.
” Alhamdulillah tahun ini kita menjadi tuan rumah penyelenggaraan MTQ ke VII tingkat kecamatan Muko Muko Bathin VII tahun 2023, dengan harapan dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT khusus nya untuk masyarakat saya dusun tebat. Dan semoga acara ini nanti dapat berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. Ucapnya
Sementara Septian Arifin, S.STP., M.Tr.IP Camat Muko Muko Bathin VII mengatakan bahwa, MTQ Ke VIII tahun 2023 kali ini digelar di dusun tebat selaku tuan rumah dan berharap acara ini nantinya berjalan dengan lancar.
” Mari kita sukseskan MTQ Ke VIII tingkat Kecamatan Muko Muko Bathin VII tahun 2023, kita jadikan Al-Qur’an sebagai penuntun menuju kebenaran dan kebahagiaan dunia akhirat dan semoga dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang maha ESA. Harap nya