490 Views
oleh

Konsumsi Air Bersih Perpipaan DiProduksi PDAM TKR, Bupati Zaki Jamin Kesehatan Masyarakat Kabupaten Tangerang

TANGERANG II Bratapos. com-Dalam memenuhi kebutuhan hidup Perusahaan Air Minum Daerah Tirta Kerta Raharja (PDAM TKR) Kabupaten Tangerang membuka pelayanan dengan membangun Reservoir Dan Pompa Booster di Wilayah V, dengan terus melayani air minum untuk masyarakat, maka di resmikan oleh Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar di area Sport Center, Rabu (15/3/2023)

Dalam sambutan Bupati Zaki menyampaikan dengan kehadiran fasilitasi air bersih ini mudah mudahan dapat memenuhi kebutuhan air bersih untuk masyarakat dan sekitarnya.

” Bahkan tidak perlu khawatir terhadap kesediaan air bersih dirumahnya dan juga tida k perlu khawatir debit air yang selama ini menjadi kendala dan semua bisa menampung 400 liter perdetik dan mudah mudahan kehadiran pompa air bersih /pompa booster ini merupakan bukti nyata bahwa PDAM TKR kepanjangan tangan Pemda Kabupaten Tangerang terus melakukan upaya melayani air bersih guna memberikan pelayanan masyarakat kabupaten Tangerang,” terang Bupati

Zaki juga mengatakan agar fasilitas dapat difungsikan dan digunakan untuk pelayanan air bersih.

” Kami juga ingin bantuan dari para Camat dan Lurah/Desa, serta RT RW diwilayah V untuk memberikan sosialisasi pada masyarakat agar dalam menggunakan air bawah tanah jangan sampai dalam menggunakan yang berlebihan berdampak kerusakan, agar meminilsir serta mengantisipasi bila terjadi dampak tersebut, tentunya ini juga memberikan kontribusi dalam pembayaran untuk air bersih karena air bersih perpipaan sangat terjamin dalam penggunaannya baik untuk kesehatan dan menjaga kondisi kendaraan kita pada saat mencuci air perpipaan ini, saya mengapresiasi pada jajaran Direksi Dirum PDAM Tirta Kerta Raharja atas upaya keras dalam penyediaan air bersih untuk di wilayah V,” ungkap Bupati.

Sementara kegiatan peresmian inj juga di hadiri Sekretaris Daerah H Maesyal Rasyid, Direktur dan Dirum PDAM Tirta Kerta Raharja,Managemen PT TKCM, Camat dan Lurah/Desa, TNI -POLRI, Ketua MUI Kabupaten Tangerang, RT/RW.

Reporter : Suhartini
Editor / Publis : Soleh