BUNGO || Bratapos.com – Badan Pengurus Cabang Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia BPC-GAPENSI Kabupaten Bungo Gelar Musyawarah Cabang ke VIII.
Bertempat di kantor BPC Gapensi Kabupaten Bungo yang dihadiri Wakil Ketua Gapensi Provinsi Jambi Ritas Mairiyanto, SE, Wakil ketua III BPD Gapensi Provinsi Jambi Jumadi, SE dan seluruh pengurus serta anggota Gapensi Kabupaten Bungo. Jum’at, (20/1/2023)

Acara Muscab GAPENSI Bungo tersebut membahas beberapa poin poin penting termasuk existensi administrasi Gapensj Bungo kedepan nya, yang langsung dipimpin oleh LD PASARIBU selaku ketua pimpinan sidang.
Dalam rapat tersebut mengusulkan secara aklamasi agar ketua lama HAYAMUDDIN MR di tetapkan kembali sebagai Ketua BPC-GAPENSI Bungo untuk periode 2023 hingga 2028, dan usulan pimpinan sidang oleh LD PASARIBU itu di setujui oleh semua anggota rapat yang hadir sebanyak 20 orang.
Acara berjalan lancar dan sukses tanpa adanya protes dalam bentuk apapun dari peserta rapat, dimulai pukul 10.00 WIB hingga Pukul 12.00 siang.
Pengurus BPD Jambi dalam paparan nya, menyampaikan beberapa poin penting untuk di ketahui oleh para kontraktor kedepan agar Marwah dari BPC-GAPENSI BUNGO Tidak menjadi bahan ocehan di tengah masyarakat.
” Pentingnya menjaga silaturahmi dalam kebersamaan,Forum ini harus kita jadikan penentu program GAPENSI BUNGO ke depan nya untuk lebih baik.
Dalam pencapaian kinerja yang berkualitas dan maksimal sebagai mitra pemerintah, kita harus dan wajib memenuhi ketentuan dan persyaratan sesuai kapasitas CV maupun PT, serta keahlian dan kemampuan yang di dukung oleh pendidikan formal.” Ujar nya
Selanjutnya , pelantikan untuk pengurus baru pun di laksanakan oleh Wakil Ketua BPD GAPENSI Provinsi Jambi Ritas Mairiyanto, SE sekaligus memberikan SK pengukuhan untuk semua Pengurus BPC- Gapensi Bungo
Hayamudin MR selaku ketua terpilih dalam sambutan nya menyampaikan kepada semua personil GAPENSI BUNGO terpilih agar dapat mempertanggung jawabkan tugas pokok dari masing masing personil organisasi dalam pencapaian pengembangan tugas sesuai SK yang kita terima.
” Saya ucapkan terimakasih, kepada ketua DPD Jambi yang diwakili oleh wakil ketua dan sekretaris, serta rekan rekan kontraktor yang hadir, setelah hari ini kita dilantik, tentu tugas kita kedepan agar dapat dijalankan bersama sama dengan penuh tanggungjawab. ” Ucap nya