Polres Grobogan Latihan Menembak Bareng Lapas Purwodadi (foto: istimewa)
GROBOGAN || Bratapos.com – Sebagai wujud sinergitas, Polres Grobogan Polda Jawa Tengah menggelar latihan menembak bersama dengan petugas Lapas ( Lembaga Pemasyarakatan ) Kelas IIB Purwodadi, di lapangan tembak Sanika Satyawada Polres Grobogan, pada Jum’at ( 18/11/2022 ).
Seperti yang diketahui, petugas Lapas memiliki resiko yang beragam dan bersifat insidentil, para Petugas Lembaga Pemasyarakatan dituntut untuk memiliki keahlian dalam berbagai hal. Mulai dari kemampuan bela diri hingga skill dalam menguasai senjata api guna mengontrol massa yang bisa saja berbuat hal yang tidak diinginkan sewaktu-waktu.
Hal inilah yang mendasari diadakannya pelatihan menembak bersama antara Polres Grobogan dengan petugas Lapas Kelas IIB Purwodadi, Grobogan.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres Grobogan, AKBP benny Setyowadi juga turut menghadiri dan mengikuti kegiatan secara langsung dengan petugas dari Lapas kelas IIB Purwodadi.
Kegiatan diawali dengan pengarahan dan praktik singkat yang disampaikan oleh AKP Lamsier, Eks Brimob Nusantara yang saat ini berdinas di Polres Grobogan Polda Jawa Tengah.
“Siapkan mental, tidak usah ragu dan takut. Lakukan teknik yang sudah disampaikan. Bidik sasaran dengan tenang. Angin dan cuaca sangat mempengaruhi. Usahakan tetap fokus dan serius agar teknik mampu dilakukan dengan baik,” tegasnya.
Latihan menembak ini dimaksudkan untuk mengasah kemampuan dan keterampilan Petugas Lapas Kelas IIB Purwodadi dalam menggunakan senjata api yang tersedia di Lapas dengan instruktur menembak, merupakan personel dari Polres Grobogan. Hal ini dimaksudkan agar Petugas Lapas mengenali dan mengetahui senjata milik mereka sendiri.
Kepala Lapas Kelas IIB Purwodadi, Soebiyakto yang memimpin langsung anggotanya dalam latihan menembak ini berterima kasih kepada jajaran Polres Grobogan Polda Jawa Tengah yang telah memberikan kesempatan untuk berlatih bersama petugas Lapas. Beliau menuturkan terlaksananya kegiatan ini sebagai bentuk kerjasama dan sinergi antar penegak hukum dan kami berharap kegiatan menembak ini jadi kegiatan rutin petugas Lapas untuk mengasah kemahiran menembak dan diperuntukkan membentuk mental petugas dalam menghadapi situasi genting dengan tenang.
“Latihan menembak ini ditujukan agar petugas Lapas Purwodadi punya mental dan strategi menghadapi situasi genting dengan tenang. Senjata yang dimiliki harus dimengerti cara penggunaannya dan cara merawatnya dengan baik. Dan senjata yang kita miliki ini, tidak mesti harus ditembakkan, bisa cukup untuk melumpuhkan saja,” ungkap Soebiyakto.
Sementara itu, Kapolres Grobogan, AKBP Benny Setyowadi menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu bentuk sinergitas antara Polri khususnya Polres Grobogan Polda Jawa tengah dengan Lapas kelas IIB Purwodadi, Grobogan.
“Ini salah satu wujud sinergitas kami dengan Lapas Kelas IIB Purwodadi, Grobogan,”pungkasnya.
Reporter : Arifin
Editor : indi