493 Views
oleh

Orang Edan Menjadi Bintang Tamu

SURABAYA, BrataPos.com – Pelaksanaan perayaan tujuh belasan yang dilakukan oleh sekumpulan anak karang taruna DK. Sambisari RT 04 RW 03 Kelurahan Lontar, Kecamatan Sambikerep, Kota Surabaya, merupakan acara tahunan yang kerap dilakukan setiap tahun, karena 17 Agustus merupakan hari jadi bangsa Indonesia.

Perayaan tersebut tidak hanya di laksanakan oleh warga DK Sambisari saja, melainkan di laksanakan oleh seluruh bangsa Indonesia.

Dalam momen memeriakan hari jadi atau hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke 73, macam-macam perlombaan dan pentas seni di gelar untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur di medan perang.

Seperti yang dilakukan oleh karang taruna RT04 RW03 Dk Sambisari Kelurah Lontar Kecamatan Sambikerep Kota Surabaya, melakukan jalan sehat bersama warga dengan kupon gratis berhadiah.

Jalan sehat dilaksanakan minggu 26/08/2018 dengan di hibur musik dangdut O.M LISTYA NADA dalam pimpinan Ndaru pradika dengan alamat DK Sambisari utara, dengan bintang tamu orang edan.IMG_20180827_053733

Guyup rukun yang ditunjukkan para perserta jalan sehat merupakan cermin satu persatuan berbineka tunggal ika, walau berbeda tetap satu jua.

Menurut ketua RT Sarmanto mengatakan dalam sambutannya kita akan tetap mempertahankan kesatuan dan persatuan di wilayah RT 04, karena itu merupakan cermin bangsa ini, kalau tidak bersatu tidak mungkin meraih kemerdekaan yang seperti sekaranga ini, katanya.

Untuk itu marilah kita pertahankan kesatuan dan persatuan ini, agar kita tetap bisa guyup dan rukun untuk melaksanakan dan merayakan hari kemerdekaan seperti saat ini, sambungnya.

Di dalam kerumunan peserta jalan sehat ketua panitia hari kemerdekaan republik indonesia Saiful menyampaikan banyak-banyak terima kasih kepada seluruh donatur atas partisipasinya, semoga dengan donasi yang diberikan dapat bermanfaat bagi warga sekitar kususnya warga RT 04 RW 03 Sambisari kelurahan Lontar Kecamatan Samikerep kota Surabaya, Amin….doanya.

Dirgahayu kemerdekaan republik indonesia yang ke 73. (Bnd)